Sekitar Kita

Masyarakat "Serbu" Pameran Pelayanan Publik

  • MANADO - Pertama kalinya digelar, pameran pelayanan publik di kota Manado, oleh Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Utara, disambut antusias masyarakat.Buktinya
Sekitar Kita
Joise Bukara

Joise Bukara

Author

MANADO - Pertama kalinya digelar, pameran pelayanan publik di kota Manado, oleh Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Utara, disambut antusias masyarakat.

Buktinya, warga  menyerbu kantor pelayanan publik tersebut  memanfaatkan untuk berbagai keperluan, diantaranya   pengurusan paspor.

Kepala Kemenkumham Sulut Haris Sukamto, di Manado, Jumat, mengatakan saat pameran mulai dibuka, sudah ada warga yang datang untuk mengurus paspor.

"Pada stan pelayanan keimigrasian, terdapat sekitar 15-20 warga yang mengurus paspor pada kegiatan pameran pelayanan publik ini," kata Haris.

Haris menambahkan ini termasuk kepedulian masyarakat dalam kegiatan ini luar biasa dengan memanfaatkan pameran itu.

Selain layanan keimigrasian, lanjut Haris, juga dibuka layanan pengaduan terkait permasalahan HAM.

"Bagi masyarakat apabila merasa HAM nya terlanggar, bisa mengadu di ruang pelayanan pengaduan," katanya.
Kemudian ada dilakukan pelayanan hukum gratis bagi masyarakat, 
pendaftaran perusahaan, dan pendaftaran kekayaan intelektual.

Pada pameran ini juga menampilkan berbagai produk yang dihasilkan warga binaan pemasyarakatan seperti lukisan, serta produk lainnya.
Kemudian disediakan sistem database pemasyarakatan, dimana keluarga, atau masyarakat bisa mendapatkan informasi tentang warga binaan

Seperti kapan anak atau keluarganya akan keluar dari Lembaga Pemasyarakatan, kapan mendapatkan remisi serta pelayanan pemasyarakatan lainnya.

"Aplikasi ini dibuat dan keluarga bisa melihatnya,'.

 Pameran Pelayanan Publik yang dilaksanakan di lapangan kawasan Megamas tersebut berlangsung selama dua hari 12-13 Agustus.2022 selain menampilkan pelayanan publik Kemenkumham Sulut juga pelayanan notaris, serta UKM.dari seluruh kabupaten kota di Sulut dan binaan perbankan.

Pameran tersebut merupakan kegiatan rangkaian kegiatan menyambut Hari Dharma Karya Dika ke-77 tahun 2022.