Gelar Safari Ramadhan, KNPI Bolmong Datangi Warga Bolaang Satu
- Gelar Safari Ramadhan, KNPI Bolmong Datangi Warga Bolaang SatuBOLMONG - KNPI Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar safari Ramadhan perdana bersama mas
Sekitar Kita
BOLMONG - KNPI Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar safari Ramadhan perdana bersama masyarakat yang ada di Desa Bolaang Satu, Kecamatan Bolaang Timur, Kamis (30/03/2023).
Safari Ramadhan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua KNPI Bolmong Feramitha Mokodompit dan dihadiri sejumlah jajaran pengurus DPD lainnya.
Kehadiran Ketua KNPI Bolmong Feramitha Mokodompit mendapat sambutan hangat dan apresiasi dari Pemerintah dan masyarakat Desa Bolaang Satu.
Safari Ramadhan yang turut dihadiri Kepala Dinas P3A Farida Mooduto, dan Camat Bolaang Timur Ahmad Yani Mamonto itu diawali dengan buka puasa serta Magrib bersama yang kemudian dilanjutkan dengan dialog serta Sholat Tarawih bersama.
Kegiatan safari Ramadhan juga diisi dengan ceramah agama oleh Da'i Muda Bolmong Riski Daengmasenge.
Feramitha dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih karena diberikan kesempatan bersilaturahmi serta melaksanakan program prioritas dari KNPI Bolmong.
"Safari ini adalah amanah jajaran pengurus yang disepakati dalam rapat kerja pasca pelantikan, dan Alhamdulillah kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik," ungkap Feramitha.
Dia menjelaskan safari Ramadhan ini pertama dilakukan dan juga akan dilaksanakan di beberapa kecamatan yang ada di Kabupaten Bolmong.
Dirinya juga meminta setiap pengurus kecamatan KNPI dapat menbuat posko Ramadhan dan nantinya akan dilombakan. (Mike)